CAPACITY BUILDING TAHUN 2022

Pada hari Minggu – Selasa (25-27 Desember 2022) bertempat di Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta,  IAIN Syekh Nurjati Cirebon mengadakan Capacity Building bagi para Tenaga Kependidikan Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Kontrak dan Petugas Kebersihan di lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Tema yang diambil pada Capacity Building Tahun 2022 ini yaitu Membangun Teamwork dalam Rangka Meningkatkan Integritas dan Kinerja Layanan.

Dalam sambutannya Rektor IAIN Syekh Nurjati Cirebon menyampaikan bahwa Capacity Building ini berutujuan untuk memperbaiki Sumber Daya Manusia (SDM) IAIN Syekh Nurjati Cirebon yaitu

  1. Membangun Kebersamaan Diantara Pegawai di Lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  2. Meningkatkan Integritas Pegawai IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  3. Meningkatkan Pelayanan  di Lingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  4. Peningkatan pengetahuan tenaga kependidikan.
  5. Pembinaan pegawai dilaksanakan secara gradual (berkelanjutan)

Diharapkan bahwa dengan adanya acara ini membawa perbaikan serta Menimbulkan kesadaran kolektif bagi kemajuan bagi IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Agenda acara Capacity Building ini pada hari pertama membahas mengenai motivasi kerja pegawai dan peningkatan kualitas kerja, pada hari kedua kegiatan Performance dan  Outdoor Fun Games.

Scroll to Top